ads
Daftar 3 Merek Mobil Paling Laris Dibeli Tahun 2023, Honda Brio Urutan ke Berapa?

Daftar 3 Merek Mobil Paling Laris Dibeli Tahun 2023, Honda Brio Urutan ke Berapa?

Smallest Font
Largest Font

Beritadata.com, Jakarta - Dari sekian banyak mobil di Indonesia, ada beberapa mobil yang paling laris dibeli selama tahun 2023 ini. Apakah Anda termasuk salah satu pembeli mobil terlaris ini?

Beberapa merek mungkin tidak asing di telinga Anda, seperti merek Toyota Innova, Honda Brio, Daihatsu Sigra, Mitsubishi Xpander, Toyota Calya, dan Toyota Agya.

Meski merek-merek tersebut cukup ngehits di kalangan masyarakat, penjualannya setiap bulan bisa dibilang selalu berbeda. Tak jarang penjualan dari deretan merek tersebut saling salip menyalip.

Namun khusus tiga peringkat teratas, deretan mobil paling laris dibeli tahun 2023 ini paling kerap kita jumpai di pasaran.

Lantas, merek mobil mana saja yang paling laris dibeli selama tahun 2023?

1. Toyota Kijang Innova Zenix

Urutan pertama merek mobil yang laris dibeli adalah Toyota Kijang Innova Zenix. Pada Juli 2023 lalu, mobil ini laris terjual sebanyak 5.760 unit.

Walau pada bulan sebelumnya Innova terjual 4.381 unit, ternyata produk keluaran Toyota itu berhasil melaju ke peringkat pertama pada bulan Juli lalu.

Innova Zenix berhasil menjadi mobil paling laris dibeli karena tampilannya yang berubah. Hal tersebut karena adanya versi hybrid yang meluncur pada akhir tahun 2022.

2. Honda Brio

Si mungil citycar yang satu ini berada di posisi kedua setelah Kijang Innova. Honda Brio laris terjual hingga 5.579 unit pada Juli 2023.

Brio memang masih punya banyak peminat karena punya desain sporty sekaligus irit bahan bakar.

Selain itu, Honda Brio juga tergolong lincah saat bermanuver. Mesinnya yang responsif serta transimisi halus membuat para pencita citycar setia memilih Brio.

Saking larisnya, Honda menjadikan Brio sebagai 'pahlawan' karena penjualannya yang terus moncer.

Penjualan Honda Brio sendiri meningkat ratusan unit dari bulan Juni ke bulan Juli. Pada bulan Juni, citycar satu ini terjual 5.303 unit.

3. Daihatsu Sigra

Tak jauh berbeda dari Honda Brio, Daihatsu Sigra juga laku terjual hingga 4.766 unit pada Juli 2023 lalu.

Sayangnya, Daihatsu Sigra mengalami penurunan dibanding bulan sebelumnya yang terjual hingga 5.358 unit.

Meski begitu, Daihatsu Sigra sempat laris manis di Indonesia pada Mei 2023. Merek ini bahkan menggeser beberapa posisi atas lainnya, seperti Toyota Avanza, Mitsubishi Xpander, dan Honda Brio.

Daftar 20 merek mobil terlaris 2023

Selain tiga merek di atas, terdapat pula merek lain yang masih jadi incaran masyarakat. Mulai dari Avanza hingga Calya.

Berikut ini 20 mobil terlaris di Indonesia hingga bulan Juli 2023 lalu.

  1. Toyota Innova - 5.760 unit
  2. Honda Brio - 5.579 unit
  3. Daihatsu Sigra - 4.766 unit
  4. Toyota Avanza - 4.758 unit
  5. Toyota Calya - 4.413 unit
  6. Daihatsu Gran Max PU - 4.214 unit
  7. Suzuki Carry PU - 2.623 unit
  8. Toyota Rush - 2.525 unit
  9. Toyota Agya - 2.349 unit
  10. Daihatsu Terios - 1.959 unit
  11. Toyota Raize - 1.951 unit
  12. Toyota Fortuner - 1.907 unit
  13. Toyota Yaris Cross - 1.849 unit
  14. Honda WR-V - 1.841 unit
  15. Mitsubishi Colt L300 PU - 1.583 unit
  16. Mitsubishi Xpander Cross - 1.517 unit
  17. Honda HR-V - 1.509 unit
  18. Mitsubishi Xpander - 1.432 unit
  19. Toyota Veloz - 1.431 unit
  20. Suzuki XL7 - 1.299 unit

Tim Editor
Daisy Floren

Apa Reaksi Kamu?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow
ads

Paling Banyak Dilihat

ads
ads